Sukses


Prediksi Juventus Vs Atalanta: Tuan Rumah di Atas Angin

Bola.com, Turin - Juventus akan menjamu Atalanta dalam laga lanjutan Serie A 2016-2017 di Juventus Stadium, Sabtu (3/12/2016). I Bianconeri harus memenangi laga untuk menjaga peluang tetap berada di puncak klasemen.

Saat ini, Juventus berada di puncak klasemen dengan koleksi 33 poin. Namun, pekan lalu Juventus harus menelan kekalahan 1-3 dari Genoa. Hasil itu membuat klub asal Turin kini hanya unggul empat poin dari pesaing terdekat yakni AS Roma.

Menghadapi Atalanta, Juventus sebenarnya punya modal bagus yakni belum terkalahkan dalam lima pertemuan terakhir. Namun, pelatih Massimiliano Allegri tak ingin memandang sebelah mata kekuatan Atalanta musim ini.

Sebab, klub asuhan Gian Piero Gasperini belum terkalahkan dalam 10 laga terakhir, dengan rincian sembilan kemenangan dan satu kali imbang. Hasil itu membuat Atalanta sukses menjadi kuda hitam dalam perburuan gelar musim ini setelah menembus posisi enam besar klasemen dengan raihan 28 poin.

"Skuat ini telah berlatih dengan keras demi menghindari hasil pekan lalu terulang. Kami harus meraih kemenangan melawan Atalanta. Namun, Atalanta memainkan sepak bola yang hebat dengan banyak bintang muda yang menjanjikan dan penuh talenta," kata Allegri.

Meski punya catatan apik dalam beberapa laga terakhir, Gasperini tak ingin timnya jemawa. Pria asal Italia itu yakin Juventus bakal memberikan perlawanan sengit karena mengincar kemenangan.

"Kami mengharapkan reaksi dari mereka setelah pekan lalu kalah. Saya yakin mereka akan fokus pada pertandingan besok tanpa memikirkan derby, Liga Champions, atau AS Roma. Jadi, kami harus tetap tenang dan bermain sesuai dengan kekuatan kami sembari tetap membumi," ujar Gasperini.

Juventus dipastikan tak akan diperkuat Marko Pjaca, Andrea Barzagli, Dani Alves, dan Leonardo, yang mengalami cedera. Adapun Atalanta tak bisa memainkan Etrit Berisha, Alberto Paloschi, dan Abdoulay Konko yang mengalami cedera. Sementara itu, Andrea Gagliardini absen karena sanksi kartu merah.

Prakiraan susunan pemain

Juventus: Gianluigi Buffon, Daniele Rugani, Medhi Benatia, Giorgio Chiellini, Stepham Lichsteiner, Sami Khedira, Claudio Marchisio, Miralem Pjanic, Alex Sandro, Mario Mandzukic, Gonzalo Higuain

Pelatih: Massimiliano Allegri

Atalanta: Marco Sprtiello, Rafael Toloi, Andrea Masiello, Mattia Caldara, Andrea Conti, Remo Freuler, Franck Kessie, Jasmin Kurtic, Leonardo Spinazzola, Alejandro Gomez, Andrea Petagna

Pelatih: Gian Piero Gasperini

Head to head
6/3/2016 Atalanta 0-2 Juventus (Serie A)
25/10/2015 Juventus 2-0 Atalanta (Serie A)
20/2/2015 Juventus 2-1 Atalanta (Serie A)
27/9/2014 Atalanta 0-3 Juventus (Serie A)
5/5/2014 Juventus 1-0 Atalanta (Serie A)

Lima pertandingan terakhir Juventus
27/11/2016 Genoa 3-1 Juventus (Serie A)
22/11/2016 Sevilla 1-3 Juventus (Liga Champions)
19/11/2016 Juventus 3-0 Pescara (Serie A)
6/11/2016 Chievo 1-2 Juventus (Serie A)
2/11/2016 Juventus 1-1 Lyon (Liga Champions)

Lima pertandingan terakhir Atalanta
30/11/2016 Atalanta 3-0 Pescara (Serie A)
27/11/2016 Bologna 0-2 Atalanta (Serie A)
20/11/2016 Atalanta 2-1 AS Roma (Serie A)
6/11/2016 Sassuolo 0-3 Atalanta (Serie A)
30/10/2016 Atalanta 3-0 Genoa (Serie A)

Prediksi Bola.com
Juventus 60-40 Atalanta

Sumber: Berbagai Sumber

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer