Sukses


Prediksi Mitra Kukar Vs Persipura: Misi Menjaga Kehormatan

Bola.com, Jakarta - Persipura Jayapura mengemban misi menjaga kehormatan saat menghadapi Mitra Kukar pada laga pamungkas penyisihan Grup A Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (15/2/2017).

Sebagai juara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo, tim Mutiara Hitam justru terseok-seok dan terjerembab di dasar klasemen karena belum sekalipun meraih kemenangan. Padahal, komposisi pemain Persipura tidak banyak perubahan, plus kedatangan gelandang flamboyan, Robertino Pugliara.

Pelatih Persipura, Angel Alfredo Vera, menyadari betul pentingnya meraih tiga poin dalam laga nanti. Tidak sekadar sebagai pembuka peluang lolos ke perempat final, namun kemenangan akan mengapungkan mental dan motivasi para pemain.

"Kami selalu berusaha bekerja keras setiap pertandingan. Kami tidak pernah meremehkan lawan. Hanya saja kami sulit bikin gol di dua pertandingan kemarin. Untuk pertandingan melawan mitra Kukar, kami akan tampilkan gaya permainan khas Persipura," ujar Alfredo Vera.

Jalan terjal harus dihadapi Persipura untuk untuk lolos ke perempat final. Mereka harus meraih kemenangan dengan skor besar plus menggantungkan hasil pertandingan lain, termasuk dari empat grup lainnya. Terlebih, mereka tidak akan tampil full team kala melawan tim Naga Mekes.

Kapten tim Boas Solossa dikabarkan mengalami cedera dan harus menepi. Selain itu, nama-nama lain seperti Nelson Alom, Ruben Sanadi, maupun Imanuel Wanggai juga tak bisa tampil akibat akumulasi kartu maupun cedera.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Pemain Absen

Namun, Alfredo Vera cukup realistis melihat peluang lolos ke fase selanjutnya. Itulah mengapa pelatih asal Argentina itu enggan memberikan beban terlalu tinggi dan lebih mementingkan kemenangan terlebih dahulu.

"Pemain tidak boleh terlalu percaya diri. Kalau nantinya memang akhirnya harus pulang lebih dahulu, kami akan langsung fokus ke kompetisi," ujarnya.

Pelatih Persipura Jayapura, Angel Alfredo Vera. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Pemain muda Persipura, Frisca Womsiwor, menimpali ucapan sang pelatih dengan berujar ia dan rekan setimnya sudah siap untuk pertandingan ini.

"Kami akan berjuang supaya memungkinkan lolos ke babak berikutnya. Ada beberapa kakak senior yang tidak bisa main tapi mereka sudah memberi masukan buat kami untuk tetap kerja keras di laga ini," tuturnya.

Sementara dari Mitra Kukar yang berstatus pemuncak klasemen sementara, pelatih Mitra Kukar, Jafri Sastra, tetap mempersiapkan skuatnya dengan serius.

Hanya, tim asal Tenggarong, Kalimantan Timur itu juga dalam kondisi timpang karena kehilangan empat pemain, termasuk, Zulham Zamrun. Jafri berharap Bayu Pradana dkk. belajar dari hasil imbang melawan PSS Sleman untuk tampil fokus sepanjang pertandingan.

"Persipura tetap diisi pemain berkualitas. Selain itu mental mereka juga kuat. Untuk pemain yang cedera nanti dilihat kondisi terakhir," kata Jafri Sastra.

Prakiraan Pemain
Mitra Kukar (4-2-3-1): Gerri Mandagi; Abdul Gamal, Dedi Gusmawan, Jorge Gotor, Zikri Akbar; Bayu Pradana, Ahmad Bachtiar; Oh In-kyun, Anindito Wahyu, Septian David Maulana; Angel Carrascosa Munoz
Pelatih: Jafri Sastra

Persipura Jayapura (4-4-2): Yoo Jae Hoon; Yustinus Pae, Domingus Fakdawer, Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe; Ian Louis Kabes, Muhammad Tahir, Robertino Pugliara, Osvaldo Haay; Ferinando Pahabol, Prisca Womsiwor
Pelatih: Angel Alfredo Vera

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer