Dukungan Lionel Messi Pengaruhi Performa Neymar

oleh Rizki Hidayat diperbarui 16 Apr 2018, 10:00 WIB
Lionel Messi dan Neymar merayakan gol Barcelona ke gawang Athletic Bilbao pada laga La Liga di Stadion Camp Nou, Barcelona, Sabtu (4/2/2017). (AFP/Lluis Gene)

Bola.com, Paris - Neymar mengakui sempat kesulitan beradaptasi dengan gaya bermain di Barcelona dan Spanyol. Akan tetapi, dukungan Lionel Messi membuatnya mampu melewati masa-masa sulit di Barca.

Advertisement

Neymar datang ke Barcelona pada musim panas 2013. Ia dibeli dari Santos dengan harga hanya 17 juta euro, meski Barca harus membayar ke perusahaannya seharga 40 juta euro sebagai salah satu bentuk bonus.

Namun Neymar sepertinya tidak langsung bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya. Ia mengaku pernah menjalani babak pertama yang buruk dan hampir menangis saat jeda di ruang ganti. Saat itu Messi datang menenangkannya.

"Messi melihat saya hampir menangis karena menjalani babak pertama yang buruk. Dia melihat saya bersedih dan kemudian mendatangi saya. Dia bilang: 'Kamu harus menjadi diri sendiri, bermain dengan gayamu sendiri, dan jangan sampai terintimidasi'," kenang Neymar kepada Altas Horas.

Mendapat siraman semangat dari Messi, Neymar bisa bermain lebih lepas pada babak kedua. Ia bisa rileks dan menikmati pertandingan dan akhirnya tampil bagus.

"Setelah berbicara kepada Lionel Messi, saya mulai bisa bermain bagus. Saya menunjukkan gaya bermain saya dan semakin percaya diri. Saya bisa rileks dan bahagia di lapangan. Saat itu pula, persahabatan hebat kami dimulai," lanjut Neymar.

Sumber: Bola.net

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait