Hasil dan Klasemen Sementara Liga Italia: Kalahkan Juventus, Inter Milan Berikan Tekanan untuk AC Milan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 18 Jan 2021, 09:35 WIB
Serie A - Papu Gomez, Zlatan Ibrahimovic, Romelu Lukaku, Cristiano Ronaldo (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Inter Milan menegaskan diri sebagai penantang serius AC Milan untuk memperebutkan titel scudetto Liga Italia 2020/2021.

Pasalnya pada pertemuan kontra kandidat juara lainnya, Juventus, Senin (18/01/2021) dini hari WIB, Inter Milan meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Advertisement

Berkat kemenangan ini, Inter Milan menyamai poin AC Milan sebagai capolista: 40 poin. Tapi AC Milan baru memainkan pertandingan giornata ke-18 kontra Cagliari, Selasa (19/01/2021) dini hari WIB.

Sementara kekalahan membuat Juventus berada di posisi lima klasemen lewat raihan 33 poin atau tertinggal tujuh poin dari AC Milan. Hanya saja I Bianconeri punya tabungan satu pertandingan melawan SSC Napoli.

Napoli sendiri tampil buas pada giornata ke-18. Anak asuh Gennaro Gattuso membantai Fiorentina dengan skor mencolok 6-0.

Kemenangan yang mengantarkan Napoli ke posisi tiga klasemen berkat torehan 34 poin. Secara keseluruhan posisi 3-7 berselisih hanya tiga poin. Artinya persainhgan masuk zona Eropa sangat ketat.

Yuk scroll ke bawah untuk melihat hasil pertandingan dan klasemen sementara Liga Italia musim ini.

 

Saksikan Video Pilihan Kami:

2 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Serie A - Alexis Sanchez, Adrien Rabiot, Zlatan Ibrahimovic (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 16 Januari 2021

  • Lazio 3 - 0 Roma
  • Bologna 1 - 0 Hellas Verona

Minggu, 17 Januari 2021

  • Torino 0 - 0 Spezia
  • Sampdoria 2 - 1 Udinese
  • SSC Napoli 6 - 0 Fiorentina
  • Crotone 4 - 1 Benevento
  • Sassuolo 1 - 1 Parma Calcio 1913

Senin 18 Januari 2021

  • Atalanta 0 - 0 Genoa
  • Inter Milan 2 - 0 Juventus
3 dari 3 halaman

Klasemen Sementara

 

Berita Terkait