Sukses


3 Aksi Saling Jegal di Arena Bursa Transfer Pemain : Bikin Heboh sampai Sir Alex Ferguson Jengkel

Bola.com, Jakarta - Satu di antara poin menarik dari periode bursa transfer pemain adalah kejutan. Momen-momen tak terduga itu bisa terjadi di manapun, dari lingkup Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol sampai Liga Jerman.

Pada sisi lain, kenyataan menjadi korban mengagetkan sebuah proses transfer, juga bakal membekas. Tapi, tetap saja, langkah ke arah sana membuat siapapun akan menunggu keputusan terakhir dari si pemain.

Pada periode Januari 2023, beberapa pemain sudah menentukan pilihan. Hanya saja, proses di belakang kepindahan mereka menjadi pembahasan menarik. Aksi saling tikung kadangkala menjadi bumbu yang sangat sedap.

 

2 dari 5 halaman

Paul Gascoigne

Gascoigne pernah dianggap sebagai prospek paling menarik di Inggris dan Manchester United tertarik untuk membawanya ke Old Trafford. “Kami berbicara dengannya pada malam sebelum saya pergi berlibur,” kata Sir Alex Ferguson, eks pelatih MU, suatu ketika.

“Dia berkata, ‘Pergilah dan bersenang-senanglah, Tuan Ferguson, saya akan bergabung dengan Manchester United," ujar Ferguson, menirukan ucapan Gazza.

Tapi, teryata, si bengal itu mendua hati. Gazza tak kuasa menampik tawaran Irving Scholar, bos besar Spurs saat itu. Tottenham sukses mengubah pikiran sang bintang setelah membeli rumah mewah 120 ribu untuk orang tuanya.

Sejarah kemudian memahat, Gascoigne memperkuat Spurs dari 1988 hingga 1992 dan jadi legenda di sana. Sir Alex dan MU?, hanya sanggup merintih kesakitan saja.

 

3 dari 5 halaman

John Obi Mikel

Situasi ini benar-benar gila. Mikel diperkenalkan sebagai pemain Manchester United dalam konferensi pers pada tahun 2005. Akan tetapi, Chelsea mengklaim mereka telah memiliki kesepakatan dengan agen gelandang bertahan kelahiran 22 April 1987 itu.

Merasa jengkel, petinggi Setan Merah lalu mendesak otoritas Liga Inggris untuk melakukan penyelidikan. Belakangan, akhirnya Setan Merah setuju mengakhiri perjanjian mereka.

Chelsea mendapatkan Mikel meskipun harus membayar kompensasi sebesar 12 juta pounds kepada rival mereka tersebut. Wow banget ya.

 

4 dari 5 halaman

Emmanuel Petit

Petit berangkat ke London Utara guna membicarakan kepindahannya ke Tottenham Hotspur pada tahun 1997. Spurs membayar taksi untuk mengantarnya kembali ke hotel, tetapi sang gelandang memutuskan untuk mengambil jalan memutar setelah mendengar ketertarikan Arsenal.

“Tottenham meletakkan kontrak di atas meja untuk saya, saya perlu beberapa hari untuk memikirkannya, tetapi mereka tidak mengharapkan apa yang terjadi setelah itu,” kata Petit kepada Daily Mirror.

“Ketika taksi datang, dia langsung membawa saya ke rumah Arsene Wenger, itu adalah pertama kalinya saya bertemu David Dein dan Tottenham membayar taksi untuk membantu saya bergabung dengan Arsenal," kenang Petit. Sebuah keputusan tepat, karena sang pemain asal Prancis ini menjadi bintang.

 

5 dari 5 halaman

Alfredo Di Stefano

Di Stefano memenangkan delapan gelar liga dan lima Piala Eropa bareng Real Madrid. Tahukah kamu, Di Stefano awalnya ingin bergabung dengah Barcelona.

Situasi itu terjadi pada 1953. Dia bermain dalam pertandingan persahabatan pramusim. Namun sesuatu terjadi. Asosiasi Sepak Bola Spanyol memblokir transfer tersebut karena masalah hak pendaftarannya.

Real Madrid memanfaatkan ketidakpastian dan menyetujui kesepakatan dengan klub Kolombia Millonarios. Presiden Barca yang dipermalukan terpaksa mengundurkan diri.

Sumber: Planetfootball

Video Populer

Foto Populer