Sukses


Klasemen Premier League: Kukuh di Puncak, Liverpool Memperbesar Jarak

Bola.com, Jakarta - Sepuluh pertandingan pekan ke-23 Premier League telah bergulir Hasil imbang yang diraih Manchester City saat menghadapi Crystal Palace membuat Liverpool makin unggul jauh di puncak klasemen sementara setelah menang atas Manchester United.

Konsistensi Liverpool di Premier League terus berlanjut. The Reds berhasil memperbesar jarak dari para pesaingnya setelah menang 2-0 atas Manchester United di Anfield, Minggu (19/1/2020) malam.

Tiga poin yang diraih Liverpool membuat mereka kini mengoleksi 64 poin dari 23 laga Premier League, unggul 16 poin dari rival terdekat, Manchester City. Maklum The Citizens hanya mampu bermain imbang 2-2 saat menjamu Crystal Palace di Etihad Stadium satu hari sebelumnya.

Kondisi tersebut bakal membuat Liverpool makin sulit untuk dikejar dan makin potensi mengakhiri puasa gelar juara dan meraih titel Premier League pertama mereka. Meski masih ada 15 laga hingga akhir musim, tren positif Liverpool yang belum kalah di Premier League akan menyulitkan rival-rivalnya, terutama Manchester City untuk bisa mengejar.

 

Video

2 dari 3 halaman

5 Besar Premier League Tak Berubah

Sementara itu, skema lima besar Premier League setelah pekan ke-23 tak mengalami perubahan. Selain Liverpool dan Manchester City yang berada di dua peringkat teratas, Leicester City masih berada di posisi ketiga dan tetap diikuti Chelsea dan Manchester United di peringkat keempat dan kelima.

Wajar memang jika tak ada perubahan dalam formasi papan atas Premier League saat ini. Selain Liverpool, empat tim tersebut tak ada yang berhasil meraih kemenangan dalam laga pekan ke-23.

Leicester City harus kalah 1-2 dalam lawatannya ke markas Burnley. Begitu pun Chelsea yang pulang dengan tangan hampa karena kalah 0-1 di kandang Newcastle United. Sementara Manchester United, ya tentu kalah 0-2 dari Liverpool di Anfield.

3 dari 3 halaman

Klasemen Sementara Premier League

 

FcTables.com

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di liga utama Inggris.
    Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern

    Manchester United

  • Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso
    Manchester City menjadi salah satu klub elite Liga Inggris dalam 1 dekade terakhir
    Manchester City sukses mengganggu dominasi Manchester United dalam beberapa musim belakangan karena akusisi yang dilakukan oleh Sheikh Manso

    Manchester City

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

  • Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya
    Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya
    Leicester City berhasil membuat kejutan di Liga Primer Inggris setelah musim 2015-2016 membawa trofi Liga Primer Inggris Pertamanya

    Leicester City

  • Premier League

  • Bola.com

Video Populer

Foto Populer