Sukses


PSIS Kalahkan PSM dalam Uji Coba, Fortes-Marukawa Masih Jauh dari Puncak Performa

Bola.com, Semarang - PSIS Semarang menjalani laga uji coba melawan PSM Makassar. Laga itu digelar di Stadion Jatidiri Semarang pada Sabtu (28/5/2022) sore WIB.

Laga itu cukup bersejarah bagi PSIS Semarang. Sekaligus merupakan laga perdana yang digelar di Jatidiri sejak stadion itu menjalani renovasi besar-besaran mulai tahun 2017 lalu.

Di laga itu, PSIS menang dengan skor 2-1 atas PSM. Juku Eja (julukan PSM Makassar) unggul lebih dulu di laga itu lewat penyerang asing mereka Everton Nascimento di menit ke-18.

PSIS berhasil bangkit dari ketertinggalan dan berbalik unggul menjadi 2-1. Kebangkitan PSIS diawali dari gol bunuh diri yang diciptakan Safrudin Tahar di menit ke-43. Menariknya, Tahar merupakan eks pemain PSIS.

Kemenangan akhirnya berhasil diraih PSIS Semarang di menit ketiga injury time babak kedua. Menariknya, kemenangan itu ditentukan dua pemain anyar mereka.

Taisei Marukawa memberikan umpan manis yang berhasil dieksekusi dengan baik oleh pemain asal Portugal, Carlos Fortes.

2 dari 6 halaman

Belum Puas

Asisten pelatih PSIS Semarang, Achmad Resal Octavian memberikan komentar terkait penampilan dua legiun anyar PSIS tersebut. Ia menyebut secara fisik kondisi Marukawa dan Fortes memang masih jauh dari harapan.

Sebab, keduanya memang belum ada sepekan berada di Semarang. Mereka juga baru mengikuti tiga kali sesi latihan bersama skuad Mahesa Jenar sebelum bermain di laga melawan PSM.

"Kalau kondisi (fisik) belum sesuai harapan, jauh dari peak performance mereka," ujar Resal dalam sesi jumpa pers selepas laga.

3 dari 6 halaman

Langkah demi Langkah

Sebelum mengalahkan PSM Makassar, PSIS Semarang melakoni laga uji coba di markas Arema FC akhir pekan lalu. Hasilnya tim Mahesa Jenar kalah 0-2 yang dimainkan di Stadion Kanjuruhan.

"Tapi kita harus step by step buat mereka kita harus coba menit bermain biar mereka pelan-pelan menemukan puncak permainan," sambung Resal.

4 dari 6 halaman

Bukan Hasil Akhir

Ini merupakan laga uji coba kedua yang dijalani PSIS Semarang dalam persiapan menyambut Liga 1 2022/2023. Sebelumnya mereka sempat bermain di Kanjuruhan untuk menghadapi Arema FC.

Resal menilai skuadnya mengalami sedikit peningkatan dibandingkan saat melawan Arema. Namun, secara fisik Septian David Maulana dan kolega memang masih harus bekerja keras.

"Saya tidak pernah melihat hasil yang penting progres buat anak-anak dari segi progres dari laga sebelumnya anak-anak mengalami peningkatan meski belum signifikan," kata Resal.

5 dari 6 halaman

Evaluasi

Di sisi lain, pihaknya menilai masih banyak bahan evaluasi yang perlu mendapat perhatian khusus. Satu di antaranya adalah tingkat kebugaran yang berkaitan dengan kondisi fisik para pemain.

"Yang kedua masih banyak evaluasi terutama kondisi fisik, banyak pemain yang kedodoran. Saya bilang ke anak-anak main habiskan saja, saya tahu kondisi mereka belum 100 dari situ pelatih bisa tahu sejauh mana latihan mereka," tandas Resal.

6 dari 6 halaman

Lihat Jejak PSIS di Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer