Sukses


Meski Kalahkan Southampton, Inter Milan Masih di Posisi Buncit

Bola.com, Jakarta - Inter Milan mengalahkan Southampton, 1-0, pada matchday ketiga Liga Europa Grup K di Giuseppe Meazza, Milan, Kamis (20/10/2016) waktu setempat. Gol kemenangan La Beneamata ditentukan Antonio Candreva pada menit ke-67.

Meski menang, Inter Milan masih berada di posisi buncit Grup K dengan raihan tiga poin dari tiga laga. Tiga tim di atas I Nerazzurri adalah Sparta Praha yang mengemas enam poin serta Southampton dan Hapoel Be'er Sheva yang sama-sama mendulang empat poin.

Tampil di depan dukungan publik sendiri, Inter Milan baru mencetak gol pada pertengahan babak kedua. Umpan silang mendatar Davide Santon disambut tembakan keras kaki kiri Candreva yang bersarang di pojok kiri atas gawang The Saints.

Sepuluh menit kemudian, Inter Milan terpaksa bermain dengan sepuluh pemain. Marcelo Brozovic menerima kartu kuning kedua akibat melanggar gelandang Southampton, Pierre-Emile Hojbjerg.

Beruntung, pasukan Frank de Boer bisa mempertahankan keunggulan meski kekurangan satu pemain. Hingga laga berakhir, Inter Milan tetap menang 1-0 atas wakil dari Inggris itu.

Susunan pemain

Inter Milan: 1-Samir Handanovic; 55-Yuto Nagatomo (33-Danilo D'Ambrosio 90+1), 25-Joao Miranda, 24-Jeison Murillo, 21-Davide Santon; 27-Assane Gnoukouri, 17-Gary Medel, 77-Marcelo Brozovic; 87-Antonio Candreva (15-Cristian Ansaldi 81), 9-Mauro Icardi, 23-Eder (44-Ivan Perisic 86)

Pelatih: Frank de Boer

Southampton: 1-Fraser Forster; 15-Cuco Martina, 3-Maya Yoshida, 17-Virgil van Dijk, 38-Samuel McQueen; 23-Pierre-Emile Hojbjerg, 14-Oriol Romeu, 16-James Ward-Prowse; 11-Dusan Tadic (19-Sofiane Boufal 73), 9-Jay Rodriguez (8-Steven Davis 78), 7-Shane Long (10-Charlie Austin 48)

Pelatih: Claude Puel

Wasit: Gediminas Mazeika (Lithuania)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer