Liga Spanyol: Jeda Internasional Bawa Petaka, Barcelona Dilanda Badai Cedera

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 25 Sep 2022, 12:00 WIB
5. Frenkie De Jong (86 juta euro) - Penampilan apik Frenkie De Jong bersama Ajax membuat Barcelona kepincut untuk mendatangkannya. Pada 2019, Barcelona mengelontorkan dana 86 juta euro untuk melabuhkan gelandang asal Belanda ini. (AFP/Cristina Quicler)

Bola.com, Jakarta Barcelona dilanda badai cedera saat jeda internasional. 

Barcelona saat ini diketahui sudah menerima kepulangan empat pemainnya akibat cedera saat membela tim nasional masing-masing. Ada Memphis Depay dan Frenkie De Jong (Belanda), Ronald Araujo (Uruguay), dan Jules Kounde (Prancis).

Advertisement

Dembele juga sebenarnya sempat dilaporkan mengalami masalah dengan betisnya saat Prancis menang 2-0 atas Austria dalam lanjutan UEFA Nations League 2022. Namun, cederanya tidak separah Kounde.

Dembele masih bertahan di Prancis, tetapi kondisinya mengkhawatirkan. Bahkan, pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps belum bisa memastikan sang pemain bisa merumput lagi saat bertemu Denmark.

2 dari 5 halaman

Kondisi Dembele

Ousmane Dembele sempat dicemooh oleh publik Camp Nou lantaran menolak perpanjangan kontrak baru pada awal tahun lalu. Hal tersebut bahkan tetap dilakukan oleh pemain termahal Blaugrana tersebut meski telah mengalami peningkatan performa di bawah asuhan Xavi Hernandez. (AFP/Pau Barrena)

Dalam konferensi pers resmi, Deschamps membeberkan bahwa Dembele kini sedang berlatih terpisah dari tim. Keputusan ini diambil karena kondisi kakinya yang tidak baik-baik saja.

Ia belum bisa mengonfirmasi seberapa parah cedera yang dialami Dembele. Namun, kemungkinan tidak bermain di laga terakhir Prancis sangat mungkin terjadi.

“Ousmane Dembele merasa tidak nyaman di betis dan akan berlatih secara terpisah," kata Deschamps.

3 dari 5 halaman

Pantauan

Deschamps juga mengatakan akan melakukan pemantauan terakhir. Tidak banyak yang bisa ia janjikan saat ini.

“Kami akan meninjau setelah sesi terakhir, Saya mungkin akan membuat perubahan, tetapi saya tidak akan memutuskannya hari ini,” ujarnya.

“Saya akan menunggu pemulihan medis dan perasaan para pemain. Akan ada perubahan, tetapi saya tidak akan memberi tahu Anda berapa banyak."

4 dari 5 halaman

El Clasico

Barcelona berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-32. Gol kedua yang membuat kedudukan menjadi 2-0 dicetak oleh Frenkie de Jong (kedua dari kiri) melalui sebuah sontekan usai menerima umpan matang Ousmane Dembele. (AFP/Jose Jordan)

Kondisi empat pemain Barcelona yang cedera beragam. Ada yang cedera ringan dan tidak perlu absen lama, ada pula yang cedera berat.

Araujo jadi pemain yang dikabarkan akan absen paling lama, sekitar enam sampai tujuh minggu. Kounde jadi pemain yang paling ringan cederanya dan siap untuk laga El Classico.

Sumber: Fotmob

Disadur dari: Bolal.net (Abdi Rafi Akmal, 25/9/2022)

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait