Sukses


Higuain Diejek Mantan Pemain Napoli

Bola.com, Naples - Mantan striker Napoli, Roberto Sosa, menilai Gonzalo Higuain merupakan sosok pribadi yang buruk. Menurut Sosa, Higuain kadang bersikap tidak profesional dengan mengabaikan panggilan memperkuat tim nasional Argentina.

"Dia sudah menolak tim nasional Argentina lebih dari satu kali. Salah satu alasannya adalah ingin memulihkan kondisi fisik," kata Sosa.

Higuain pertama kali dipanggil mempekuat tim Tango pada 2009. Sejak saat itu, pemain berjulukan El Pipita itu sudah tampil dalam 62 laga internasional dengan mengemas 30 gol di berbagai ajang.

Pada era saat ini, Higuain harus bersaing dengan sederet striker papan atas milik Argentina. Selain dia, Albiceleste juga masih mempunyai Lionel Messi, Sergio Aguero, Carlos Tevez, ataupun Ezequiel Lavezzi.

"Jika saya mengatakan ini tiga bulan lalu, saya sama saja dengan membakar rumah. Tetapi, sekarang saya bisa mengatakan satu hal bahwa saya tidak akan pernah menyukai Higuain. Tidak akan pernah!" ujar Sosa.

"Dia memang pemain hebat dan fenomenal. Akan tetapi sebagai seorang pribadi, Higuain selalu membuat saya kecewa," tutur Sosa yang selama kariernya tidak pernah memperkuat timnas Argentina.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

 

Video Populer

Foto Populer