Sukses


Wenger Akui Arsenal Terobsesi Juarai Liga Champions

Bola.com, London - Bos Arsenal, Arsene Wenger, mengaku bahwa ada keinginan yang memuncak dari skuatnya untuk memenangkan gelar perdana Liga Champions pertama mereka.

The Gunners nyaris menjadi kampiun di turnamen terbesar klub sepak bola di Eropa tersebut pada edisi 2005-2006. Namun, mereka akhirnya takluk 1-2 dari Barcelona, di Paris. Belakangan ini, Arsenal kesulitan menampilkan performa terbaik saat berlaga di fase gugur Liga Champions. Tahun lalu mereka takluk dari AS Monaco di babak 16 besar.

Di musim 2015-2016, mereka akan mengawali petualangannya dengan bertandang ke markas Dinamo Zagreb, Kamis (17/9/2015) dini hari WIB.

"Keinginan untuk memenangkan Liga Champions di Arsenal luar biasa. Trofi ini tidak pernah didapatkan klub dan kami sudah pernah dekat untuk meraihnya. Di sisi lain, saya sudah bertahan di pekerjaan ini cukup lama hingga akhirnya Anda harus realistis. Selain itu Anda tahu kapan Anda harus bekerja keras," kata Wenger.

"Jika ada satu kesempatan yang dilewatkan kami musim lalu, kesempatan itu adalah ketika kami menjamu Monaco di kandang. Kala itu Arsenal tak cukup sabar dan ingin membuat perubahan di partai pertama," ucap Wenger kepada Daily Mail.

Wenger juga mengonfirmasi kapten Per Mertesacker belum pulih dari masalah virus dan tidak bisa diturunkan saat melakoni pertandingan pertama fase grup Liga Champions melawan Dinamo Zagreb, di Stadion Maksimir, Kamis (17/9/2015) dini hari WIB.

"Mertesacker mengalami masalah kesehatan serius dan dia tidak bisa bermain. Menurut saya, seharusnya kondisnya membaik pada akhir pekan nanti," ujar Wenger seperti dikutip dari Daily Star.

"Sangat penting untuk memulai (Liga Champions musim ini) dengan baik karena saat ini, Arsenal memiliki rasa lapar untuk menunjukkan yang terbaik dalam setiap pertandingan di kompetisi ini," tambahnya.

Sumber: Daily Mail, Daily Star

Baca Juga:

Prediksi Dinamo Zagreb vs Arsenal: Kans The Gunners untuk Menang

Thierry Henry Jalani Debut Melatih Tim Junior Arsenal

Luke Shaw Melakukan Pemulihan Tahap Awal di Belanda

Video Populer

Foto Populer