Sukses


Rekor Karim Benzema Gagal Bawa Real Madrid Kalahkan Dortmund

Bola.com, Madrid - Karim Benzema mencetak dua gol saat Real Madrid ditahan 2-2 Borussia Dortmund pada laga terakhir Grup F Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (7/12/2016).

Sepasang gol tersebut membuat Benzema berhasil mengoleksi 50 gol di Liga Champions, dengan rincian 12 gol ketika berseragam Olympique Lyon dan 38 gol bersama Madrid. Dia juga menjadi pemain keenam yang menembus 50 gol di Liga Champions.

Sayangnya, rekor Benzema tersebut tak mampu membawa Real Madrid lolos ke-16 besar sebagai juara Grup F. Los Blancos tetap berada di peringkat kedua dengan nilai 12. Mereka tertinggal dua poin dari Die Borussen yang menghuni posisi teratas.

Tampil di kandang sendiri, El Real coba mengambil inisatif serangan sejak bola digulirkan. Pada menit ke-10, Karim Benzema memiliki kesempatan untuk membawa Real Madrid memimpin. Namun, bola hasil tendangan Benzema dapat diredam kiper Dortmund, Roman Weidenfeller.

Los Blancos akhirnya memimpin pada menit ke-28. Umpan silang Daniel Carvajal dari sisi kanan sukses dikonversikan Benzema menjadi gol dengan sontekan kaki kanan.

Tertinggal satu gol, Dortmund coba membalas. Akan tetapi, bola hasil tembakan Christian Pulisic pada menit ke-38 dan Gonzalo Castro menit ke-45+1 masih belum membuahkan hasil. Hingga jeda, skor 1-0 untuk keunggulan Madrid tetap bertahan.

Real Madrid mengawali babak kedua dengan baik. Klub asuhan Zinedine Zidane itu berhasil menggandakan keunggulan, lagi-lagi lewat aksi Karim Benzema pada menit ke-53. Bola hasil sundulan Benzema yang memanfaatkan umpan lambung James Rodriguez di sisi kiri, melesat mulus masuk ke dalam gawang Dortmund.

Pada menit ke-60, Die Borussen memperkecil ketertinggalan. Umpan Marcel Schmelzer dari dalam kotak penalti berhasil diteruskan Pierre-Emerick Aubameyang ke dalam gawang Madrid dengan tendangan kaki kanan.

Dua menit jelang waktu normal usai, Dortmund sukses menyamakan kedudukan. Bola hasil tendangan kaki kiri Marco Reus yang menyambut umpan dari Aubameyang gagal dihentikan kiper Real Madrid, Keylor Navas. Sampai laga usai, skor 2-2 tetap bertahan.

Susunan pemain

Real Madrid (4-3-3): 1-Keylor Navas; 2-Daniel Carvajal, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 12-Marcelo; 17-Lucas Vazquez, 14-Casemiro, 19-Luka Modric (8-Toni Kroos 63'); 10-James Rodriguez, 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema (21-Alvaro Morata 85').

Pelatih: Zinedine Zidane (Prancis)

Borussia Dortmund (4-2-3-1): 1-Roman Weidenfeller; 26-Lukasz Piszczek, 5-Marc Bartra, 25-Sokratis Papastathopoulos, 29-Marcel Schmelzer; 33-Julian Weigl, 27-Gonzalo Castro (18-Sebastian Rode 80'); 22-Christian Pulisic (9-Emre Mor 61'), 21-Andre Schurrle (11-Marco Reus 88'), 7-Ousmane Dembele; 17-Pierre-Emerick Aubameyang.

Pelatih: Thomas Tuchel (Jerman)

Wasit: Szymon Marciniak (Polandia)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer