Sukses


Aubameyang Ingin Hengkang, Borussia Dortmund Berang

Bola.com, Dortmund - Direktur Olahraga Borussia Dortmund, Michael Zorc, memperingatkan Pierre-Emerick Aubameyang untuk tidak berkomentar di media terkait rencana kepindahannya pada akhir musim 2016-2017. Zorc meminta pemain asal Gabon itu untuk fokus pada pertandingan BVB.

"Kami langsung mengadakan pertemuan dengan Aubameyang dan menyarankan dia untuk meminimalisasi komentar terkait rencana kepindahannya pada musim panas. Kami meminta dia untuk fokus pada pertandingan di Liga Champions," kata Zorc kepada Westdeutschen Allgemeinen.

"Kami memiliki hubungan yang baik dengan dia. Akan tetapi, kami juga harus melakukan sesuatu untuk menunjukkan fokus pada aspek olahraga dalam pertandingan," ujar Zorc.

Aubameyang sebelumnya mengutarakan keinginannya untuk hengkang pada akhir musim 2016-2017. Upaya tersebut ingin dilakukan Aubameyang demi meningkatkan level permainannya.

Masa depan Aubameyang di Borussia Dortmund memang menjadi spekulasi dalam beberapa bulan terakhir. Real Madrid diklaim menjadi salah satu klub yang berkeinginan untuk mengamankan jasa Aubameyang.

Ketertarikan Real Madrid terjadi karena terkesan dengan penampilan Aubameyang bersama Dortmund. Sejauh ini, pemain berusia 27 tahun itu telah mencetak 16 gol dalam penampilannya di Bundesliga 2016-2017.

Namun, Real Madrid diprediksi bakal mengeluarkan banyak uang jika ingin merekrut Pierre-Emerick Aubameyang. Sebab, sang pemain saat ini masih terikat kontrak hingga 30 Juni 2020 bersama Borussia Dortmund.

Sumber: Soccerway

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer