Sukses


Wenger Sebut Kunci Arsenal Kalahkan Ostersunds FK

Bola.com, Ostersund - Pelatih Arsenal Arsene Wenger puas anak-anak asuhnya bisa beradaptasi dengan baik saat menang 3-0 atas Ostersunds FK pada leg pertama babak 32 besar Liga Europa, di Jamtkraft Arena, Ostersund, Kamis (15/2/2018) waktu setempat.

Arsenal bukan hanya menghadapi Ostersunds FK yang didukung penuh para suporternya. Namun, The Gunners juga menghadapi suhu dingin kota Ostersund yang tercatat berada di titik beku, minus tiga derajat celcius.

"Kami memulai laga dengan menguasai permainan. Namun, kami menghadapi lawan yang bagus. Mereka bisa menahan Athletic Bilbao. Anda bisa melihat kualitas mereka. Setelah gol pembuka, kami terus menjaga ritme permainan," ujar Wenger.

"Lawan terlihat sangat gugup pada awal laga. Kami mengambil kesempatan itu. Orang-orang bertanya-tanya alasan kami tidak mencoba lapangan terlebih dahulu. Akan tetapi, kami mampu beradaptasi dengan baik saat pemanasan," lanjut Wenger.

Kemenangan Arsenal ditentukan melalui gol-gol Nacho Monreal (13'), Sotirios Papagiannopoulos (24'og), dan Mesut Ozil (58'). Ostersunds FK gagal memanfaatkan kesempatan mencetak gol melalui penalti setelah tembakan Tom Petterson tidak bisa menaklukkan kiper David Ospina pada menit ke-90+1.

Kemenangan itu membuka jalan Arsenal lolos ke babak 16 besar Liga Europa. Pada laga kedua, The Gunners akan gantian bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Emirates, London, 22 Februari mendatang.

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions
    Liga Europa adalah ajang kompetisi bergengsi kedua di daratan Eropa setelah Liga Champions

    Liga Europa

  • Arsene Wenger

Video Populer

Foto Populer