Sukses


PSM Akan Menghadapi PSIS dengan Permainan Kolektif

Bola.com, Yogyakarta - Status tamu tak membuat PSM Makassar kehilangan kepercayaan diri saat jumpa PSIS Semarang pada laga pekan ke-29 Shopee Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Rabu (27/11/2019). Juku Eja justru optimistis bisa meraih kemenangan pada laga tandang perdana musim ini.

Pada sesi jumpa media, Selasa (26/11/2019), asisten pelatih PSM Makassar, Imran Amirullah, mengungkapkan skuatnya akan menghadapi PSIS dengan permainan kolektif.

Ia merujuk kemenangan PSM pada dua laga terakhir, meski tanpa sang kapten Wiljan Pluim yang terbelit cedera. Masing-masing menekuk Persipura Jayapura 4-0 (18/11/2019) dan Bali United 1-0 (23/11/2019).

"Kami respek dengan PSIS yang ini dalam tren positif. Kami juga kalah dari mereka pada pertemuan pertama. Tapi, motivasi kami sedang meninggi setelah menang pada dua laga terakhir," ujar Imran.

Itulah mengapa Imran memprediksi pertandingan besok bakal sengit karena dua tim sama-sama memburu kemenangan.

"Kami siap beradu strategi dengan PSIS. Semoga pertandingan besok berjalan lancar dan menghibur penonton," kata Imran.

Pada pertandingan nanti, PSM Makassar kembali diperkuat tiga pemain pilar yang absen saat menjamu Bali United. Mereka adalah Aaron Evans, Marc Klok (akumulasi kartu) dan Rivki Mokodompit (sakit).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Rekor Tandang Minor

Hal senada dikatakan M. Arfan, gelandang PSM Makassar. Menurut pemain asli Makassar ini, seluruh pemain bertekad membawa PSM meraih kemenangan perdana di laga tandang musim ini.

"Kami akan bekerja dan berjuang keras mewujudkannya," tegas M. Arfan.

Menurut Arfan, secara fisik dan mental, skuat Juku Eja sangat siap menghadapi pertandingan besok.

"Semoga keberuntungan berpihak ke PSM untuk meraih tiga poin perdana pada laga tandang musim ini," kata Arfan.

Hasil yang digapai PSM pada laga tandang musim ini terbilang minor. Dari 13 partai, Juku Eja hanya tiga kali imbang dan 10 kali kalah.

Shin Tae-yong Punya Cara Cerdik Bantai Irak

Video Populer

Foto Populer