Sukses


3 Klub yang Paling Mengejutkan Sepanjang Putaran Pertama BRI Liga: Persija Sungguh Merana

Bola.com, Jakarta - Putaran pertama kompetisi BRI Liga 1 2023/2024 menyajikan sejumlah elemen kejutan. Sebab, ada klub dengan status kuda hitam yang mengagetkan di saat klub-klub elite justru kelimpungan.

Sejauh ini, persaingan papan atas klasemen BRI Liga 1 2023/2024 menyajikan gesekan yang cukup ketat. Sebab, komposisinya nyaris tak pernah berubah karena selalu terjadi perubahan posisi.

Madura United yang sebetulnya sempat tampil digdaya pada awal musim mulai memperlihatkan tren penurunan. PSM Makassar yang menyandang status jawara bertahan juga kelimpungan.

Selain klub-klub yang disebutkan di atas, masih ada beberapa kontestan yang terbilang mengagetkan pada putaran pertama BRI Liga 1 2023/2024 ini. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.

--

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Borneo FC

Status sebagai juara paruh musim BRI Liga 1 2023/2024 sudah resmi menjadi milik Borneo FC. Skuad asuhan Pieter Huistra mulai mampu memperlihatkan konsistensi hingga mengunci puncak klasemen pada pertengahan musim.

Perjalanan Pesut Etam memang tak mulus. Sebab, mereka harus merelakan kepergian top scorer BRI Liga 1 musim lalu, Matheus Pato, yang ditebus klub kasta tertinggi Liga China, Shandong Taishan.

Imbasnya, mereka sempat hanya meraih dua kemenangan pada tuju pertandingan awal. Namun, perlahan demi perlahan performa ini membaik. Hasilnya, Borneo FC melibas lawan-lawan yang mencoba mengadangnya.

Catatan impresif Pesut Etam ini terlihat dari enam laga terakhir. Ada lima kemenangan dan satu hasil imbang. Mereka kini bertengger di puncak klasemen dengan koleksi 35 poin dari 17 pertandingan.

 

3 dari 5 halaman

RANS Nusantara FC

Barangkali tak ada yang pernah mengira jika RANS Nusantara FC menjadi tim yang patut diperhitungkan pada BRI Liga 1 musim ini. Mereka jadi salah satu kuda hitam yang tampil mengagetkan, setidaknya hingga putaran pertama.

Di bawah asuhan Eduardo Almeida, The Prestige Phoenix jadi salah satu kontestan yang kerap mengisi empat besar klasemen. Bahkan, pada pekan kedua mereka sempat menjadi pemuncak karena meraih dua kemenangan beruntun.

Secara produktivitas gol, tim asuhan Eduardo Almeida memang tak begitu luar biasa. Dari total 17 pertandingan, mereka hanya bisa menghasilkan 22 gol. Namun, keunggulannya terletak di aspek bertahan.

RANS menjadi salah satu kontestan paling sedikit kebobolan pada musim ini. Mereka hanya kemasukan 16 gol dari 17 laga. Ini jadi jumlah paling minim kedua. Rekornya hanya kalah dari Borneo FC yang jadi pemuncak klasemen.

 

4 dari 5 halaman

Persija Jakarta

Performa impresif yang ditampilkan Persija Jakarta di bawah asuhan Thomas Doll musim lalu sangat kontras dengan nasib Macan Kemayoran di musim ini. Pada BRI Liga 1 2022/2023, Persija mengakhiri persaingan di peringkat kedua alias sebagai runner-up.

Namun, musim ini tim asal Ibu Kota itu tampil angin-anginan. Performanya sangat merosot jika dibandingkan edisi sebelumnya. Bahkan, mereka menutup putaran pertama ini dengan nasib yang apes.

Skuad asuhan Thomas Doll baru saja digasak PSIS Semarang dengan skor 1-2. Dengan kekalahan ini, Persija memperpanjang puasa kemenangan mereka yang sudah berlangsung lima laga terakhir.

Bobroknya penampilan Macan Kemayoran tak terlepas dari absennya pemain yang bisa diandalkan untuk menjebol gawang lawan. Produktivitas golnya sangat minim karena hanya bisa menghasilkan 21 gol dari 17 laga.

5 dari 5 halaman

Persaingan di BRI Liga 1 2023/2024

Timnas Indonesia Masih Punya Peluang ke Olimpiade 2024

Video Populer

Foto Populer