Sukses


PSS Sleman Asah Lini Depan Jelang Hadapi Mitra Kukar

Bola.com, Sleman - PSS Sleman telah melupakan hasil imbang kontra Persipura Jayapura dalam laga perdana Grup 1 Piala Presiden di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pekan lalu.

Pelatih PSS, Freddy Mulli membenahi beberapa hal yang masih kurang saat melawan tim Mutiara Hitam lalu. Terutama mengasah performa lini depan yang diisi Chandra Waskito, Riski Novriansyah, atau Tony Yuliandri. Belum lagi mantan striker Persib Bandung, Rudiyana yang sudah bergabung.

"Kami ingin lini depan lebih garang lagi. Kemarin melawan Persipura banyak peluang yang sebenarnya tercipta, namun belum maksimal," kata Freddy Mulli, Selasa (7/2/2017).

Saat melawan Persipura, mantan pelatih Persebaya Surabaya itu menurunkan duet Waskito-Riski di babak pertama dan Tony-Riski di pertengahan babak kedua. Beberapa kali mereka mendapat peluang namun terlepas begitu saja ketika berada depan gawang.

Freddy menilai, komunikasi lini depan mereka belum padu sehingga kerap salah persepsi dalam melihat arah bola. Dirinya menganggap hal tersebut wajar karena tim Super Elang Jawa sedang dalam tahap persiapan.

"Saya ingin melihat progres yang terjadi setelah berbenah. Terutama soal koordinasi yang harus ditingkatkan, karena materi Mitra Kukar juga tak kalah bagus," ujar dia.

Manajer PSS Sleman, Arif Juliwibowo optimistis para pemain mampu menampilkan permainan disiplin saat seperti saat melawan Persipura. Menurutnya, seluruh pemain dalam motivasi tinggi setelah menahan juara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Hanya saja, dirinya berpesan agar selalu rendah hati dan mawas diri.

"Jangan sampai jemawa setelah dapat satu poin. Mereka harus terus meningkatkan kualitas bermain," tegas Arif.

PSS Sleman punya modal bagus menghadapi persaingan Grup A setelah menahan imbang Persipura. Kemenangan atas Mitra Kukar akan membuat peluang Busari dkk. lolos ke babak selanjutnya. Sedangkan di laga terakhir, mereka akan menjamu Persegres Gresik United. (Romi Syahputra)

Video Populer

Foto Populer