Sukses


Nyaman Nangkring di Puncak Klasemen, Kapan Real Madrid Bisa Segel Gelar Liga Spanyol?

Bola.com, Jakarta - Real Madrid masih nyaman nangkring di puncak klasemen sementara La Liga, setelah meraih kemenangan atas Athletic Club. Dengan pertandingan musim ini menyisakan delapan laga lagi, lantas kapan Madrid bisa menyegel gelar juara liga?

El Real menjamu Athletic Club di Santiago Bernabeu, Senin (1/4/2024) dini hari WIB. Tampil di kandang sendiri, Real Madrid bermain dominan.

Los Blancos mencatatkan 58,6 persen penguasaan bola, melepaskan sembilan tembakan dan empat di antaranya mengarah ke gawang. Di sisi lain, Athletic mencatatkan 41,4 persen penguasaan bola, memperoleh tiga peluang bagus dari tujuh kesempatan.

Tampil menekan sejak bola digulirkan, Real Madrid berhasil meraih kemenangan dua gol tanpa balas atas Athletic Club. Sepasang gol kemenangan Madrid diborong Rodrygo pada menit ke-8 dan 73'.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kukuh di Puncak Klasemen

Berkat hasil tersebut, Real Madrid masih kukuh berada di puncak klasemen sementara La Liga musim ini. Madrid mendulang 75 poin, hasil dari 23 kemenangan, enam hasil imbang, dan hanya sekali kalah.

Los Blancos unggul delapan poin atas Barcelona yang menghuni peringkat kedua, serta memimpin sampai 19 angka atas Athletic Club yang bercokol di tempat keempat.

Pertandingan La Liga musim ini hanya menyisakan delapan pertandingan lagi. Unggul hingga delapan poin atas Barcelona di tempat kedua, kapan Real Madrid bakal mengunci titel juara?

 

3 dari 5 halaman

Butuh 6 Kemenangan

El Real terbilang menghadapi lawan yang tak terlalu berat dalam delapan laga terakhir di La Liga. Lawan paling berat yang berpeluang menjegal Real Madrid meraih titel juara hanya Barcelona dan Villarreal.

Adapun sisanya, Madrid memiliki kans besar untuk merengkuh kemenangan. Andai berhasil meraih enam kemenangan dari delapan laga terakhir, Los Blancos bakal mendulang 93.

Perolehan angka itu pun tak mungkin bisa dikejar Barcelona, meskipun berhasil menyapu bersih kemenangan dalam delapan laga tersisa. Total poin yang akan dikoleksi Barca hanya 91.

Namun, Real Madrid bisa lebih dini menyegel trofi juara La Liga musim ini, jika Barcelona tergelincir dalam delapan pertandingan tersebut.

 

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Terakhir Barcelona di La Liga:

13/04/24 Mallorca Vs Real Madrid

22/04/24 Real Madrid Vs Barcelona

28/04/24 Real Sociedad Vs Real Madrid

05/05/24 Real Madrid Vs Cadiz

12/05/24 Granada Vs Real Madrid

15/05/24 Real Madrid Vs Alaves

19/05/24 Villarreal Vs Real Madrid

26/05/24 Real Madrid Vs Real Betis

5 dari 5 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Video Populer

Foto Populer